Belajar Masak

Sup Suun Jamur Tofu Sarat Nutrisi

0

Racikan sup yang bening, ringan kaldunya dan sarat nutrisinya ini cocok untuk mengawali minggu yang agak dingin cuacanya. Kaldu ayam dengan bumbu bawang yang kuat membuat rasa sup gurih enak. Tofu dan telur yang lembut menambah gurih rasa sup. Makin terasa enak saat disantap hangat!

Bahan:
1 sdm minyak sayur
1/2 sdt minyak wijen
2 siung bawang putih, cincang halus
1 sdm daun bawang iris halus
3 buah jamur shitake segar, iris tipis
750 ml kaldu ayam
200 g tofu, potong-potong
100 g daun sawi/bayam, potong-potong
25 g suun kering, rendam hingga lunak, potong-potong
1/2 sdt merica bubuk
1 sdm kecap asin
1 sdt garam
1 butir telur ayam

Cara membuat:
  • Tumis bawang putih dan daun bawang hingga wangi.
  • Masukkan irisan jamur, aduk hingga layu.
  • Tuangi kaldu, kecilkan api. Masak hingga mendidih.
  • Tambahkan tofu, sawi/bayam, dan suun berserta merica, kecap dan garam. Didihkan.
  • Pecahkan telur ke dalam sup, masak tanpa diaduk hingga telur matang. Angkat.
  • Sajikan panas.
Untuk 4 orang

0 komentar:

Posting Komentar