Belajar Masak

Es Buah Tape Ketan Hujau

0
Es buah merupakan salah satu pilihan yang tepat saat cuaca sedang panas. Rasa segar buah potongan yang ada di dalam sajian ini terasa lebih lengkap dengan tambahan tape ketan hijau yang menyumbangkan rasa manis yang luar biasa.



Bahan-bahan
200 gram buah melon, dibentuk bulat
200 gram buah nanas, dipotong kotak kecil
150 gram kolang-kaling, dipotong memanjang
125 gram tape ketan hijau
900 gram es serut
120 ml susu kental manis

Bahan Agar-agar
100 gram tape ketan hitam, ditiriskan, dihaluskan
800 ml air
100 gram gula pasir
¼ sendok teh garam
1 bungkus agar-agar bubuk
½ sendok jelly bubuk

Bahan sirup
200 ml air
250 gram gula pasir
2 lembar daun pandan
⅛ sendok teh pewarna merah cabai

Cara membuat
1. Agar-agar, rebus air, gula pasir, garam, agar-agar bubuk, dan jelly bubuk sampai mendidih. Tambahkan tape ketan hijau. Aduk sampai menyebar. Tuangkan di dalam loyang kotak ukuran 20x10x7 cm. Bekukan. Parut. sisihkan.
2. Sirup, rebus air, gula pasir, pandan dan pewarna merah cabai di atas api kecil sampai mendidih dan kental. Dinginkan
3. Tata agar-agar, melon, nanas, kolang-kaling, dan tape ketan hijau di dalam mangkuk. Tambahkan sirup merah.
4. Sajikan bersama es serut dan susu kental manis.

untuk 6 porsi

0 komentar:

Posting Komentar