Bahan:
1 kg (14 buah) sayap ayam, bersihkan
2 sdm air jeruk nipis
2 siung bawang putih, parut
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
Lapisan, aduk rata:
75 g tepung terigu
2 sdm tepung beras
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt garam
150 ml air
75 g kacang tanah kupas, cincang
Cara membuat:
- Potong tiap sayap ayam menjadi dua.
- Perciki sayap ayam dengan air jeruk, remas-remas hingga rata.
- Bubuhi bawang putih, merica dan garam, aduk rata.
- Celupkan tiap potong sayap ayam dalam adonan Lapisan.
- Taburi kacang cincang. Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga kering dan matang.
- Angkat dan tiriskan.
0 komentar:
Posting Komentar