Belajar Masak

Ikan Panggang Salad Wakame

0

     Ikan sudah dikenal sebagai sumber protein yang rendah lemak. Wakame juga kaya akan mineral dan serat serta terbukti sangat ampuh sebagai penangkal sel kanker. Keduanya dipadukan dalam saus yang sedikit asam, bawang putih dan biji wijen yang gurih harum. Sangat renyah, gurih dan enak!

Bahan:
4 potong fillet ikan kembung/kakap hitam
1 sdt air jeruk limau
1 sdt bawang putih parut
1/2 sdt merica bubuk
1/2 sdt garam
2 sdt minyak sayur

Taburan, aduk rata:
1 siung bawang putih, cincang halus
1 sdt biji wijen, tumbuk halus

Salad Wakame:
20 g wakame, rebus hingga lunak, tiriskan, potong-potong
1 batang daun bawang, iris halus
50 g mentimun hijau, iris halus tipiSaus, aduk rata:
1 sdm minyak sayur
2 sdm kecap Jepang
1 sdm air jeruk lemon
1/2 sdt bawang putih parut

Cara membuat:
  • Lumuri fillet ikan dengan air jeruk, bawang putih, merica, garam dan minyak.
  • Taruh di pinggan tahan panas. Taburi bahan Taburan.
  • Panggang dalam oven panas selama 20 menit hingga matang.
  • Angkat dan sisihkan.
  • Salad Wakame: Aduk semua bahan dengan Saus, aduk hingga rata.
  • Taruh Salad di piring saji, susun ikan panggang di atasnya.
  • Sajikan hangat.

Untuk 4 orang

0 komentar:

Posting Komentar